Header Ads

Festival Anak Sholeh X Se- Jabodetabek






Mahasiswi STID Mohammad Natsir gelar acara Festival Anak Sholeh ke 10 


Mahasiswi semester IV STID Mohammad Natsir mengadakan Festival Anak Sholeh ke 10 pada Sabtu (03/09/22) di sekitar lingkungan Kampus Putri STID Mohammad Natsir. Kegiatan ini sebagai hasil penutup dari praktikum dakwah  yang dilaksanakan oleh Mahasiswi STID Mohammad Natsir semester 3 sampai  dengan semester 4   disekitar wilayah Cipayung kampus putri STID Mohammad Natsir. Seperti kegiatan rutin tahun sebelumnya, dikarenakan pandemi Covid 19 telah usai Festival Anak Sholeh diagendakan secara offline yang dihadiri oleh peserta sebanyak kurang lebih 500 anak binaan para mahasiswi STID Mohammad Natsir ketika praktikum dakwah di TPA masing-masing.

Ini merupakan rekor peserta terbanyak yang mendaftar mengikuti  acara  Festival Anak Sholeh setelah sebelumnya tertunda pandemi dan  Festival Anak Sholeh dilaksanakan secara online.

Para peserta  didik binaan mahasiswi STID Mohammad Natsir sangat antusias dalam mengikuti perlombaan.  Dalam sambutan nya Sita Loriza selaku ketua panitia dalam acara Festival Anak Sholeh mengungkapkan "Kami berterima kasih kepada panitia Festival Anak Sholeh yang telah mempersiapkan acara ini dengan semaksimal mungkin dan kepada masyarakat sekitar Cipayung yang telah berkontribusi untuk menghadiri dan memeriahkan acara Festival Anak Sholeh ini"

Festival Anak Sholeh ini pun tidak hanya diikuti oleh anak didik praktikum da'wah saja saja melainkan TPA se-jabodetabek juga  turut mengikuti perlombaan festival ini. Acara ini pun turut dihadiri oleh Kholidi Asadil Alam pemeran  Azam dalam serial film Ketika Cinta Bertasbih. Ia mengatakan dalam sambutannya "Jika kalian ingin sukses maka kalian harus berusaha mendapat Rido dari orang tua,  karena kemudahan yang ada pada diri kita ini berkat Ridonya orang tua terhadap kita". 

Selain dihadiri oleh Kholidi Asadil Alam, Festival Anak Sholeh ini turut dihadiri oleh ketua RT dan RW beserta pimpinan pesantren mahasiswi STID Mohammad Natsir yakni Ustadz Salman Alfarisi M.Kom.I beliau memberikan sambutan sebelum peresmian pembukaan festival Anak Sholeh tersebut dimulai. 

Acara ini dilaksanakan untuk mensyiarkan dakwah di lingkungan sekitar kampus dan menjalin silaturahmi antar TPA se-jabodetabek.

Alya_Syuraya/Marwah

Tidak ada komentar