Header Ads

Generasi Terbaik Berawal dari Ibu yang Taat Kepada Allah dan Rasul-nya




Ibu yang cerdas dan cermat adalah ibu yang mampu mendidik putra-putrinya dengan pendidikan yang benar. mampu mengajarkan ilmu yang benar dan mengarahkan ke jalan yang lurus dengan panduan etika yang baik. dialah ibu yang ucapannya bermutu, cara bergaulnya baik, tindak-tanduknya terhadap orang lain sangat bijak serta penuh adab sesuai perintah Islam. dari ibu-ibu seperti inilah akan tumbuh individu-individu yang pantas menjadi figur yang baik serta mampu menjadi penopang konstruksi umat.  seorang ibu yang mampu mengajarkan kepada anaknya agama dengan benar dan ilmu ilmu yang bermanfaat serta mengarahkan nya ke jalan yang lurus sesuai perintah Islam. dari keluarga seperti inilah yang akan tumbuh menjadi sebuah keluarga yang ideal dan melahirkan generasi-generasi terbaik di tengah masyarakat. keteladanan dari rumah tangga Rasulullah Shallallahu Alaihi Wasallam adalah sebaik-baiknya teladan kita,  karena, kepadanyalah Wahyu diturunkan, pengajaran beliau merupakan solusi bagi setiap permasalahan yang ada dengan metode dan hasil yang terbaik,  beliau adalah sentral orientasi serta sumber berbagai wejangan. Dari sinolah kita hendaknya belajar untuk menjadi muslim yang lebih baik, dan hendaknya bagi para muslimah terhusus agar mempelajari sejarah kehidupan Istri-istri  Rasulullah Shallallahu Alaihi Wasallam, mengambil hikmah dari sejarah kehidupan istri-istri beliau. 


Allah Ta'ala Berfirman
" Wahai orang-orang yang beriman! bertakwalah kamu kepada Allah dan ucapkanlah perkataan yang benar, niscaya Allah akan memperbaiki amalan-amalan MU dan mempunyai dosa-dosamu. dan barangsiapa yang mentaati Allah dan Rosul-Nya, maka sungguh, dia telah menang dengan kemenangan yang agung" (QS. Al-Ahzab; 70-71)


Rosulullah  Sallallahu Alaihi Wasallam bersabda;
"Sesungguhnya sebaik-baik perkataan adalah kitabullah dan sebaik-baik petunjuk adalah petunjuk Nabi Muhammad Shallallahu Alaihi Wasallam, sejelek-jelek perkataan adalah yang diada-adakan,  setiap yang diada-adakan adalah Bid'ah dan setiap Bid'ah itu sesat dan setiap kesesatan itu tempatnya di neraka"
(Alifah/Marwah)

Tidak ada komentar